Advertisement

Perbandingan POCO C85 dan Redmi 15C: Pilih Smartphone Hemat dengan Fitur Optimal

Persaingan di segmen ponsel kelas menengah semakin ketat dengan hadirnya POCO C85 dan Redmi 15C. Keduanya menawarkan spesifikasi yang hampir serupa, tapi harga yang berbeda membuat konsumen bingung menentukan pilihan.

POCO C85 dan Redmi 15C sama-sama menonjolkan layar besar dan baterai tahan lama. Layar IPS LCD 6,9 inci dengan resolusi HD+ dan refresh rate 120 Hz memberikan pengalaman visual yang mulus dan nyaman untuk menonton maupun bermain gim.

Kecerahan layar mencapai 810 nit dan dukungan sertifikasi TUV Rheinland membantu mengurangi ketegangan mata. Desain waterdrop notch untuk kamera depan 8 MP juga hadir di kedua perangkat, cukup untuk selfie dan video call sehari-hari.

Baterai 6.000 mAh menjadi nilai jual utama dari kedua smartphone ini. POCO C85 dapat memutar video hingga 22 jam nonstop, sementara Redmi 15C bisa memutar musik sampai 82 jam. Keduanya juga mendukung pengisian cepat 33 watt yang mampu mengisi hingga 50% dalam 30 menit.

Di sektor kamera, keduanya menggunakan kamera utama 50 MP dengan bukaan f/1.8 dan lensa QVGA sebagai kamera kedua. Hasil foto terbilang tajam dan warna tetap natural, terutama dalam kondisi cahaya baik. Kamera depan 8 MP juga dilengkapi fitur AI untuk meningkatkan kualitas gambar.

Desain menjadi salah satu pembeda utama. POCO C85 mengadopsi desain dual-tone yang dinamis dengan pilihan warna hitam, ungu, dan hijau. Sementara Redmi 15C menawarkan warna solid dan lebih sederhana seperti moonlight blue, mint green, midnight black, dan twilight orange.

Dimensi dan bobot kedua ponsel hampir sama, yakni 171,56 x 79,47 x 7,99 mm dengan berat 205 gram. Keduanya juga sudah memiliki sertifikasi IP64 yang membuat perangkat tahan debu dan cipratan air, serta fitur Wet Touch Display 2.0 agar layar tetap responsif saat basah.

Dari segi harga, POCO C85 di pasar dibanderol mulai Rp 1.499.000 untuk varian 6GB/128GB, sedangkan Redmi 15C dijual sekitar Rp 1.599.000 untuk varian yang sama. Selisih Rp 100.000 ini juga berlaku untuk varian 8GB/256GB, di mana POCO C85 dihargai Rp 1.699.000 dan Redmi 15C Rp 1.799.000.

Berikut ringkasan spesifikasi utama dan harga kedua ponsel:

  1. Layar: IPS LCD 6,9 inci, HD+, 120 Hz, 810 nit
  2. Baterai: 6.000 mAh, fast charging 33W
  3. Kamera Belakang: 50 MP f/1.8 + QVGA
  4. Kamera Depan: 8 MP
  5. Desain: POCO C85 dual-tone, Redmi 15C warna solid
  6. Sertifikasi: IP64 dan Wet Touch Display 2.0
  7. Harga: POCO C85 mulai Rp 1.499.000, Redmi 15C mulai Rp 1.599.000

Secara keseluruhan, perbedaan antara POCO C85 dan Redmi 15C sangat tipis. POCO C85 lebih cocok bagi yang mengutamakan harga dan desain lebih berkarakter. Redmi 15C lebih pas untuk pengguna yang menyukai tampilan minimalis dan sedikit lebih siap keluar budget.

Kedua smartphone ini menawarkan fitur lengkap dengan layar yang besar, baterai kuat, dan kamera yang mumpuni. Konsumen disarankan untuk memeriksa harga terbaru di toko resmi agar mendapatkan penawaran terbaik. POCO C85 dan Redmi 15C tetap menjadi pilihan menarik di segmen harga satu jutaan.

Berita Terkait

Back to top button