Oppo Siapkan Ponsel Lipat Pertama dengan Snapdragon 8 Elite Gen 5, Inovasi Teknologi Terbaru

Oppo dikabarkan tengah menyiapkan peluncuran ponsel lipat terbaru dengan dukungan chipset Snapdragon 8 Elite Gen 5. Informasi ini terungkap dari unggahan di Weibo oleh Digital Chat Station, yang menyiratkan bahwa perangkat tersebut adalah Oppo Find N6.

Find N6 diperkirakan menjadi ponsel lipat pertama yang menggunakan Snapdragon 8 Elite Gen 5 secara penuh. Sebelumnya, Oppo Find N5 hanya memakai versi chipset yang dikurangi inti CPU-nya. Model tertinggi Find N6 juga disebut memiliki fitur komunikasi satelit yang semakin meningkatkan daya tariknya.

Perangkat ini diprediksi menawarkan layar utama berukuran 8,1 inci dan layar penutup 6,6 inci. Selain itu, Oppo Find N6 dikabarkan lebih tipis dan ringan dibanding perangkat lipat konvensional. Fitur tambahan seperti pengisian daya nirkabel, tombol kustom, dan sensor sidik jari di sisi bodi juga disiapkan.

Dari sisi kamera, Find N6 membawa baterai besar lebih dari 6.000 mAh. Sementara untuk fotografi, terdapat kamera utama 50 megapiksel Sony LYT808 berukuran sensor 1/1.4 inci. Tidak ketinggalan kamera telefoto periskop 3x dengan resolusi 50 megapiksel untuk mendukung pengambilan gambar jarak jauh.

Selain Find N6, Oppo juga disebut akan meluncurkan seri Find X terbaru. Find X9 Ultra dikabarkan mengusung Snapdragon 8 Elite Gen 5 dan kamera utama Sony IMX09E 200 megapiksel. Kamera telefoto periskopnya memiliki zoom optik sekitar tiga kali dengan sensor IMX09A.

Varian lain, Find X9s, kemungkinan menggunakan chipset MediaTek Dimensity 9500 Plus yang merupakan versi overclock dari Mediatek Dimensity 9500 standar. Model ini hadir dengan layar 6,3 inci, baterai hampir 7.000 mAh, serta sensor sidik jari ultrasonik di bawah layar.

Peluncuran Oppo Find N6 diperkirakan berlangsung antara Januari hingga Maret mendatang di pasar China. Sementara itu, Find X9 Ultra dan Find X9s kemungkinan akan diperkenalkan dalam rentang waktu yang sama, namun di acara peluncuran terpisah. Ini menjadi indikasi kuat bahwa Oppo siap memperkuat posisinya di segmen flagship dengan teknologi terbaru.

Berita Terkait

Back to top button