Axis Communications semakin memperkuat penetrasi pasar di Indonesia dengan menghadirkan Axis Solution Center, sebagai wujud investasi dan keyakinan perusahaan terhadap potensi bisnis di Tanah Air. Axis Solution Center yang baru dibuka di Jakarta ini menjadi pusat inovasi teknologi keamanan video dan audio berbasis jaringan, sekaligus tempat demonstrasi produk dan kolaborasi dengan mitra maupun pelanggan dari berbagai sektor industri.
Johny Dermawan, Country Manager Axis Communications Indonesia, menyatakan optimisme tinggi terhadap perkembangan pasar di Indonesia yang mendorong Axis berinvestasi menghadirkan pusat solusi tersebut. "Kami optimistis dengan perkembangan bisnis di Indonesia, makanya investasi membuat Axis Solution Center di Indonesia," ujarnya pada Kamis, 14 Agustus 2025. Axis Solution Center di Indonesia merupakan bagian dari jaringan pusat solusi serupa yang sudah ada di Malaysia, Singapura, Thailand, Jepang, dan Australia. Ke depan, Axis berencana membuka fasilitas sejenis di kota-kota lain di Indonesia untuk memperluas jangkauan layanan.
Fungsi Axis Solution Center
Axis Solution Center berperan sebagai galeri teknologi yang menyajikan berbagai inovasi terkini dalam sistem keamanan. Di tempat ini, pelanggan maupun mitra dapat langsung mencoba produk Axis Communications yang mengusung teknologi canggih mulai dari kamera jaringan, audio jaringan, interkom, hingga solusi manajemen video dan analitik. Pusat ini juga menjadi platform kolaborasi dengan para pemangku kepentingan dari berbagai wilayah di Indonesia.
Produk unggulan Axis berupa CCTV pintar memiliki kemampuan mendeteksi berbagai indikator penting, seperti pergerakan manusia, kendaraan, dan perubahan suhu ruangan. Dilengkapi fitur audio, kamera tersebut dapat memberikan peringatan dini secara langsung. Johny Dermawan menjelaskan, “Fungsi kamera tidak hanya untuk keamanan, tetapi bisa mendeteksi hal lain seperti pergerakan manusia atau mobil. Contohnya, kamera di mal dapat mendeteksi mobil yang parkir terlalu lama di depan lobi dan mengeluarkan peringatan audio maupun tanda visual.”
Sistem keamanan Axis tidak hanya menyasar sektor swasta, tetapi juga pemerintah Indonesia. Produk yang dipamerkan di Solution Center mencakup sensor lingkungan untuk mengukur kualitas udara, kamera termal untuk deteksi suhu tinggi, serta sistem audio terintegrasi dengan analitik video yang ditujukan untuk meningkatkan keamanan publik. Selain itu, Axis menyediakan kamera khusus dengan perlindungan ledakan untuk lokasi berisiko tinggi seperti pabrik minyak, gas, serta pabrik kimia, dilengkapi teknologi anti-getar untuk menjaga kestabilan gambar.
Transformasi Digital dan Kolaborasi di Era Konektivitas
Carl Malmqvist, Regional Director South Asia Pacific Axis Communications, menegaskan bahwa transformasi digital di Asia Tenggara menjadikan solusi keamanan semakin maju. Pemahaman teknologi yang meningkat mendorong adopsi inovasi-inovasi terbaru yang mempermudah pengelolaan keamanan pada berbagai skala.
"Solution Center ini merupakan langkah strategis Axis untuk memperkuat kolaborasi dalam menghadapi tantangan keamanan di era konektivitas," ujar Carl Malmqvist. Axis Solution Center di Jakarta sebagai yang perdana di Indonesia melengkapi jaringan investasi Axis di kawasan Asia Pasifik.
Pengalaman Global sebagai Penunjang Solusi untuk Indonesia
Teknologi Axis Communications telah digunakan di berbagai negara dan sektor industri secara global. Sebagai contoh, di tambang Bílina, Republik Ceko, kamera jaringan Axis dipasang di dalam mesin operasi untuk memantau area berisiko, termasuk deteksi amunisi sisa perang yang belum meledak, sehingga operator dapat bekerja aman tanpa harus berada di dekat bahaya langsung.
Di Amerika Serikat, khususnya California, jaringan kamera PTZ Axis dimanfaatkan untuk memantau kebakaran hutan, mendeteksi titik api, serta menyediakan data penting bagi pengambilan keputusan penanggulangan dan evakuasi.
Sementara itu di Indonesia, kebutuhan serupa juga muncul pada sektor pertambangan, pengelolaan hutan, dan penanggulangan kebakaran hutan. Solusi keamanan berbasis teknologi canggih seperti yang ditawarkan Axis menjadi sangat krusial dalam mendukung upaya pemantauan dan pengelolaan operasional secara efektif dan efisien.
Dengan langkah strategis Axis Communications menghadirkan Axis Solution Center di Indonesia, pasar keamanan berbasis teknologi video dan audio di Tanah Air diperkirakan semakin dinamis. Perusahaan tersebut terus berupaya menghadirkan inovasi yang sesuai dengan kebutuhan spesifik wilayah, sekaligus memperkuat kerja sama lintas sektor demi menanggulangi berbagai risiko keamanan yang kompleks di era digital.





